Sukses

Presiden Jokowi Lepas Kontingen Indonesia ke SEA Games 2017

Kontingen Indonesia di SEA Games 2017 berjumlah 870 orang.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo resmi melepas kontingen Indonesia yang akan tampil di SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, 19-30 Agustus 2017. Acara pelepasan ini berlangsung di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (7/8/2017). 

Pada SEA Games 2017, Indonesia mengirim kontingen berjumlah 870 orang. Seluruhnya terdiri atas 533 atlet, 170 pelatih-manajer, 55 head quarter, dan 122 peserta mandiri. Saat acara berlangsung, kontingen Indonesia berbaris rapi sesuai dengan cabang olahraga yang diikuti. Mereka mengenakan pakaian olahraga bernuansa merah putih.

Dalam sambutannya, Jokowi mengingatkan kembali era emas Indonesia di pentas olahraga antarnegara-negara Asia Tenggara tersebut. Pria yang akrab disapa Jokowi itu mengingatkan bahwa Indonesia pernah 10 kali keluar sebagai juara umum. Hal ini yang perlu diingat para atlet sebagai pembakar semangat para atlet dalam bertanding.

Jokowi mengingatkan, 250 juta penduduk Indonesia siap mendukung para atlet untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia melalui olahraga. Para atlet juga menanggung harkat dan martabat bangsa dalam setiap pertandingan yang dijalani.

"Saat saudara jatuh 250 juta rakyat Indonesia akan ikut menangis, dan saat saudara-saudara bangkit 250 juta rakyat Indonesia juga akan bersorak gembira sebab mereka merasakan kemenangan setiap atlet Indonesia," ujar Jokowi, Senin (7/8/2017).

Jokowi mengucapkan selamat berjuang kepada para atlet Indonesia yang akan berlaga di SEA Games ke-29. Indonesia menanti lagu "Indonesia Raya" berkumandang di Malaysia. 

"Saya ucapkan selamat berjuang mengharumkan nama Indonesia, mengharumkan nama bangsa. Dari Tanah Air saya menanti lagu 'Indonesia Raya' berkumandang di SEA Games ke-29 dan bendera merah putih berkibar dengan gagah mewakili kebanggaan bangsa Indonesia," kata Jokowi.

Pelepasan kontingen ditandai dengan penyerahan Bendera Merah Putih dari Presiden Joko Widodo kepada Kepala Kontingen Indonesia, Aziz Syamsuddin. Rencananya, keberangkatan atlet akan berlangsung dalam 15 kloter. Sebagian atlet berangkat lebih dulu karena laga sudah berjalan sebelum SEA Games dibuka, 19 Agustus 2017. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.