Sukses

Cetak 100 Angka Lebih, Basket Putra Indonesia Gasak Kamboja

Vincent Kokasih mencetak double-double spektakuler.

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Timnas basket putra Indonesia meraih kemenangan ketiga beruntun di SEA Games 2017. Kali ini tim basket Merah Putih menggasak Kamboja 112-70, Rabu (23/8/2017). Ini jadi laga pertama bagi timnas basket putra mencetak lebih dari 100 poin.  

Pada laga yang digelar di MABA Stadium itu, Vincent mencetak double-double spektakuler. Penggawa Aspac ini menghasilkan 25 poin dan 13 rebound.

Indonesia benar-benar memanfaatkan keunggulan di sektor bigman. Selain Vincent, Kevin Jonas Sitorus juga meraih double-double (17 poin dan 10 rebound).

Indonesia langsung mengebrak sejak awal. Pasukan Wahyu Hidayat Jati sudah unggul telak di kuarter pertama, 27-18. Indonesia semakin menjauh di kuarter dua dengan unggul 51-34.

Kamboja mencoba mengejar di kuarter dua dengan tembakan-tembakan tiga angka. Namun Indonesia yang unggul di paint area tetap mampu merebut kuarter tiga 27-20.

Di kuarter keempat, Indonesia semakin memperlebar margin keunggulan dengan mengandalkan kecepatan dari Andakara Prastawa dan Abraham Damar Grahita sehingga menang dengan margin 42 angka.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.